Dengan semakin dekatnya Penilaian tengah
semester (PTS) yang akan sebentar lagi dilaksanakan tentunya Bapak/Ibu Guru
sedang memerlukan Soal-soal PTS untuk dijadikan bahan ujian pada anak didiknya,
terutama pada saat akan menyusun dan membuat soal tes ujian Penilaian Tengah
Semester Genap, Soal PTS/UTS untuk Kelas 10 Semester 2 beserta kunci jawabannya
akan admin bagikan pada akhir postingan,
Surat Edaran yang baru-baru ini di publikasikan
oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) bahwa soal PTS Kurikulum
2013 harus memenuhi ketentuan standar soal terbaru dan harus sudah terintegrasi
dengan pembelajaran HOTS (Higher Order Thinking Skills). Oleh karena itu
sengaja admin berbagi Soal PTS dalam rangka mempermudah semua rekan-rekan guru.
Oke langsung saja untuk lebih jelasnya silahkan
simak contoh soal Penilaian Tengah Semester Genap yang admin tuliskan berikut
ini dari nomor 1 - 20 sebagai contoh saja dan file selengkapnya dapat di unduh
pada akhir postingan:
Berilah tanda silang (x) pada huruf A, B, C, D atau
E pada jawaban yang paling tepat !!
1. Awan yang tergolong menengah berada pada
ketinggian …..
- a. 2000-6000 m
- b. 2500-6000 m
- c. 3000-6000 m
- d. 5000-6000 m
- e. 6000-12000 m
2. Sifat-sifat musim yang bertiup di Indonesia
adalah ….
- a. Yang berasal dari lautan merupakan angin
kering
- b. Berembus tetap sepanjang tahun dan sepanjang
khatulistiwa
- c. Yang berasal dari barat merupakan angin
basah
- d. Tidak mengalami perubahan dalam satu tahun
- e. Mengalami perubahan arah tiap setengah tahun
sekali
3. Nelayan-nelayan mancanegara memanfaatkan
data-data cuaca,suhu dan aliran air laut melalui satelit, ilmunya dinamakan …..
- a. penginderaan jauh
- b. kartografi
- c. ocenologi
- d. hidrologi
- e. klimatologi
4. Tenaga yang banyak merusak bentuk-bentuk
permukaan bumi adalah tenaga….
- a. alam
- b. bumi
- c. matahari
- d. eksogen
- e. endogen
5. Peristiwa yang berhubungan dengan naiknya
magma dari dalam perut bumi disebut….
- a. antikinal
- b. tektogenesa
- c. vulkanisme
- d. diatropisme
- e. tektonisme
6. Ilmu yang mempelajari bumi secara
keseluruhan, baik mengenai kejadian, struktur, komposisi, sejarah dan proses
perkembangannya adalah…
- a. geologi
- b. geofisika
- c. paleontology
- d. geografi politik
- e. geografi manusia
7. Mata air mineral yang biasanya panas
adalah..
- a. solfatar
- b. mofet
- c. fumarol
- d. uap air
- e. makdani
8. Komposisi kimia dari kerak benua adalah ....
- A. Silikon magnesium
- B. Silikon aluminium
- C. Nikel besi
- D. Calcium carbonat
- E. Nikel aluminium
9. Salah satu Pulau di Indonesia yang tidak
memiliki gunung api adalah ....
- A. Jawa
- B. Sumatera
- C. Kalimantan
- D. Sulawesi
- E. Bali
10. Lempeng tektonik yang bertemu di wilayah
Indonesia adalah ....
- A. Eurasia-indo australia-pasifik
- B. Pasifik-nazca-arab
- C. Filipina-eurasia-pasific
- D. Eurasia-karibia-pasifik
- E. Eurasia-afrika-cocos
11. Proses pembentukan pegunungan dinamakan
....
- A. Epirogenesa
- B. Orogenesa
- C. Sinklin
- D. Antiklin
- E. Subduksi
12. 45% tanah tersusun atas ....
- A. Bahan organik
- B. Udara
- C. Air
- D. Mineral
- E. Batu
13. Tanah yang tadinya subur namun menjadi
tidak subur karena tererosi dinamakan tanah ....
- A. Organosol
- B. Vulkanik
- C. Kapur
- D. Podzolik
- E. Laterit
14. Sifat fisik tanah yang berhubungan dengan
halus atau kasarnya tanah dinamakan ....
- A. Tekstur tanah
- B. Horison tanah
- C. Warna tanah
- D. Erosi tanah
- E. Ph tanah
15. Tanah yang kaya akan humus akan berwarna
....
- A. Merah
- B. Kuning
- C. Putih
- D. Abu
- E. Hitam
16. Tanah yang berada di wilayah hutan rawa dan
memiliki sirkulasi air buruk adalah ….
- A. Organosol
- B. Vulkanik
- C. Kapur
- D. Podzolik
- E. Laterit
17. Salah satu teknik mengurangi erosi tanah
secara mekanik yaitu dengan membuat tanah bertingkat-tingkat atau sering juga
disebut ....
- A. Vegetatif
- B. Contour strip
- C. Crop rotation
- D. Terasering
- E. Guludan
18. Penanaman jenis tanaman secara bergiliran
dalam satu musim dinamakan ....
- A. Vegetatif
- B. Contour strip
- C. Crop rotation
- D. Terasering
- E. Mekanisasi
19. Tanah yang berasal dari endapan lumpur
sungai adalah ....
- A. Aluvial
- B. Andosol
- C. Regosol
- D. Organosol
- E. Kapur
20. Gunung api di Indonesia mayoritas bertipe
....
- A. Perisai
- B. Caldera
- C. Strato
- D. Maar
- E. Hawaii
Bagi Bapak dan Ibu Guru yang membutuhkan Soal
Penilaian Tengah Semester Genap Kelas 10 Beserta Kunci Jawaban, silahkan unduh
File-nya melalui link dibawah ini :
Keterangan
:
Apabila terdapat ketidaksesuaian pada soal-soal PTS/UTS diatas, silahkan
sesuaikan dengan kebijakan sekolahnya masing-masing.
Demikian yang dapat admin sampaikan terkait
informasi Soal PTS/UTS GEOGRAFI
Kelas 10 Semester 2 SMA/SMK Beserta Jawaban, semoga bermanfaat . . .*)
Post a Comment for "Soal PTS/UTS GEOGRAFI Kelas 10 Semester 2 SMA/SMK Beserta Jawaban"